Senin, 09 Agustus 2010

Ikan Kecil Di Pantai Barat Daya Afrika Berubah Jadi Predator


Apa yang sebenarnya terjadi dengan ikan-ikan ini? Seperti dikutip dari Discovery News, ikan goby atau Sufflogobius bibarbatus biasanya mengkonsumsi fitoplankton dan menjadi sumber makanan bagi para pinguin, anjing laut dan ikan yang lebih besar. Namun, ilmuwan menemukan sebuah kejanggalan.

Ilmuwan dibuat bingung dengan kelakuan ikan kecil di kawasan pantai barat daya Afrika. Ikan ini mampu hidup di laut berkadar okigen rendah dan mengkonsumsi pemangsa mereka.

Sekelompok ikan goby bertingkah dengan cara aneh tapi menarik. Ikan ini mengkonsumsi ubur-ubur yang sebelumnya mengincar mereka sebagai sumber makanan.

“Kami tidak tahu apakah mereka memakan ubur-ubur mati dari dasar laut atau mereka muncul ke atas untuk mengincar ubur-ubur, tapi yang pasti mereka memakan hewan ini,” ujar Victoria Braithwaite, profesor ilmu perikanan dan biologi di Penn State University.

“Kami tidak mengerti mengapa ikan goby mampu hidup di lingkungan beracun dan bagaimana cara mereka melakukan hal itu,” ujar Braithwaite

Ubur-ubur mengalami kelebihan populasi di wilayah perairan Namibia hingga Afrika selatan pada tahun 1960 hingga 1970. Di sisi lain, populasi ikan sarden juga jatuh karena penangkapan besar-besar di kawasan ini. Jumlah ubur-ubur begitu meledak karena sedikitnya kompetisi mendapatkan makanan. Mungkin hal inilah yang merubah pola tingkah laku dari ikan-ikan tersebut untuk menjadi predator bagi pemangsanya.

3 komentar:

  1. Freechip Terbaik via media Kiu-Kiu Online Khakassia republic Situs www.pokerusia.net Melalui Bank Hana Kode Bank 485.

    BalasHapus
  2. AJOQQ menyediakan 8 permainan yang terdiri dari :
    Poker,Domino99 ,BandarQ,BandarPoker,Capsa,AduQ,Sakong,Bandar66 ( NEW GAME )
    Ayo segera bergabung bersama kami di AJOQQ :)
    Bonus : Rollingan 0.3% dan Referral 20% :)

    BalasHapus
  3. agen365 menyediakan game : sbobet, ibcbet, casino, togel dll
    ayo segera bergabung bersama kami di agen365*com
    pin bbm :2B389877

    BalasHapus