Rabu, 09 September 2009

Gugatan Konyol Yang Pernah Ada Dalam Dunia Hukum

Dunia hukum ternyata juga punya sisi lucu dan unik, seperti kisah-kisah unik di bawah ini. Kita pasti pernah mendengar gugatan aneh dan tidak masuk akal, gugatan tersebut nilanya mencapai miliaran dolar. Seperti salah satu contoh, ada seorang wanita yang menggugat McDonald’s (sipenggugat menang) setelah ia menumpahkan kopi pada dirinya sendiri. Ada lagi pencuri yang menggugat sebuah keluarga setelah ia terluka saat mencoba masuk ke rumah mereka. Itu baru sebagaian kecil contoh.
Berikut ini hal tidak lazim dilakukan tetapi ada yang melakukanya.

1. Seseorang menggugat Michael Jordan karena merasa wajahnya serupa
semua orang ingin menjadi seperti Michael Jordan, kecuali Allen Heckard of Portland.
Pada tahun 2006 ia menggugat Michael Jordan dan perusahaan sepatu Nike lebih dari U$ 800 juta setelah ia menyatakan bahwa mukanya yang mirip dengan Michael Jordan menyebabkan ia menderita secara emosional. ” Aku terus dituduh seperti Michael,” kata Heckard pada waktu itu, “dan itu membuatnya sangat tidak nyaman bagi saya”

2. Seseorang menggugat Budweiser karena promosi yang salah.
Pada tahun 1991, seseorang bernama Richard Overton mengajukan gugatan terhadap Anheiser-Busch karena iklan yang di tampilakan di televisi dianggapnya berbohong dan hal itu menyebabkan tekanan emosi, dan menyebabkan kerugian finansial. Harris mengatakan bahwa ketika ia minum beer yang diiklankandi televisi para wanita tidak tertarik pada dirinya seperti iklan tersebut.
Pihak Budweiser digugat sebesar U$ 10.000.

3 . Menggugat diri sendiri

Pada tahun 2006 Curtis Gokey mengajukan gugatan terhadap kota Lodi di California senilai U$ 3600, karena salah satu mobil truk milik pemerintah kota menabrak mobilnya. Tapi masalahnya sopir truk tersebut adalah Dia sendiri . Meskipun Gokey mengakui kecelakaan tersebut karena kesalahanya.
Setelah pihak dewan kota menolak gugatan tersebut dikarenakan secara hukum seseorang tidak bisa menuntut dirinya sendiri, gokey mengajukan gugatan baru atas nama istrinya.

4. Seorang Surfer ( Peselancar ) menggugat seseorang yang dianggap mencuri ombak.
Ini kasus memang membingungkan. Ketika seorang pria California melakukan gugatan ke pengadilan karena salah seorang peselancar dituduh telah mencuri ombak/gelombang yang seharusnya posisinya berada lebih baik dari pada peselancar lainya.
Pria itu mengatakan akibat peristiwa tersebut dia merasa sakit hati dan menderita, karena gagal menaklukan ombak yang besar untuk berselancar

5. Mahasiswa menggugat Kampusnya karena bau kaki.
Teunis Tenbrook seorang mahasiswa filsafat di Universitas Erasmus Belanda melakukan gugatan terhadap kampusnya tempat kuliah setelah diusir dari kelas. Hal itu terjadi karena bau kakinya sagat menyengat. Dosen dan siswa lainya terganggu karena bau yang sangat yang sangat menyengat tersebut.
Setelah delapan tahun masa persidangan, pada tahun 2009 hakim mengatakan tidak ada alasan untuk mengusir mahasiswa yang mempunyai kaki yang bau.
Setelah memberkan putusan hakim mengatakan “kami berpendapat bahwa profesor dan mahasiswa lainya seharusnya menahan bau dan harus siap menanggungnya.

6. Peramal Rusia menggugat NASA.

Marina Bai seorang peramal dari rusia menuntut NASA pada karena dituduh telah mengganggu keseimbangan alam. Pada waktu itu NASA baru saja meluncurkan wahana ruang angkasa untuk mempelajari salah satu komet yang mendekati bumi. Bai menggugat atas kerugia moral dan penderitaan. Ia juga mengatakan hal itu mengganggu keseimbangan alam dan mengganggu bisnis ramalan bintangnya. Tetapi kasus itu akhirnya ditolak setelah seorang fisikawan berpendapat bahwa penyelidikan tidak memiliki efek nyata pada lintasan komet.

7. Manusia menggugat Tuhan

Pada tahun 2005, seorang tahanan Rumania bernama Pavel Mircea berusaha untuk menuntut Tuhan karena dianggap telah lalai dan menipunya. Mircea, yang telah menghabiskan dua puluh tahun di balik jeruji besi karena kasus pembunuhan.

Tuhan telah gagal mengigatkan dia agar tidak berbuat jahat seperti yang telah dijanjikan di pembaptisan, ini sama saja dengan pelanggaran kontrak. Ujarnya.

Ada-ada saja tuntutan yang di layangkan dalam dunia hukum yang dapat membuat kita merasa geli.

2 komentar:

  1. AJOQQ menyediakan 8 permainan yang terdiri dari :
    Poker,Domino99 ,BandarQ,BandarPoker,Capsa,AduQ,Sakong,Bandar66 ( NEW GAME )
    Ayo segera bergabung bersama kami di AJOQQ :)
    Bonus : Rollingan 0.3% dan Referral 20% :)

    BalasHapus
  2. Freechip Poker via Bandar Capsa Buryat republic Situs www.pokerusia.top Melalui BPD Bengkulu Kode Bank 134.

    BalasHapus