Rabu, 26 Agustus 2009

Mengenal Berbagai Jenis Monster Lebih Dekat

Monster bukanlah nama yang asing di telinga kita sekarang ini, dan ternyata ada banyak jenis dari monster tersebut.

Kata Monster berasal dari bahasa Latin kuno monstros atau monstrum berarti “pertanda” yang berakar dari kata moneo, “mengingatkan”, juga dapat berarti “keajaiban”. Kata monster selalu berkonotasikan sesuatu yang salah atau jahat, contoh: sesosok yang sangat besar sering tidak disetujui keberadaannya, secara fisik dan psikologis sangatlah menegerikan atau sebagai makhluk yang aneh.

Pada zaman dahulu, monster pernah menjadi sebuah konsep sosial yang penting. Monster dipercaya tinggal di pulau-pulau yang liar dan belum terjamah. Monster juga identik dengan makhluk-makhluk berbentuk aneh dan baru dikenal pada zaman dahulu.

Hubungan antara monster dengan keterbatasan pengetahuan manusia menjadi sebuah konsep penting pada zaman Renaissance dan abad pencerahan, sebagaimana masyarakat Eropa mulai menggunakan ilmu pengetahuan dan disiplin akademis yang lain untuk mencoba mengerti hal tersebut. Monster dilihat sebagai misteri dalam ilmu pengetahuan; sesuatu yang perlu dimengerti dan dipecahkan.

Jenis-jenis Monster :

  • Setengah manusia

Monster setengah manusia atau DemiHuman adalah monster yang bentuknya menyerupai manusia, namun memiliki sifat yang kebiasaan yang berbeda dengan manusia.

Contoh : Dracula, Vampire, Pan, Minotaur, Werewolf.

  • Humanoid

Monster ini memiliki bentuk humanoid atau seperti manusia. Seiring pada berkembangnya teknologi pada abad ke-19, perkembangan bentuk monster setengah manusia juga semakin pesat. Seperti dalam kisah Frankenstein, monster ini tercipta karena hasil karya penemuan dan penelitian seorang ilmuwan yaitu Dr. Victor Frankestein. Adapula yang meceritakannya sebagai manusia yang mengalami kecelakaan maka tubuhnya berubah menjadi monster tetapi masih memiliki hati nurani.

Contoh : Monster Frankenstein, Hulk dan Thing dari Fantastic Four.

  • Mayat

Monster ini biasanya digambarkan sebagai manusia yang sudah mati kemudian bangkit kembali menghantui manusia hidup lainnya sebagai mayat hidup.

Contoh: Mumi dan Zombie.

  • Setengah dewa

Monster setengah dewa atau DemiGod adalah monster yang dianggap memiliki kekuatan luar biasa sehingga ditakuti, dipuja dan dihormati sebagaimana layaknya dewa.

Contoh: Naga (di Tiongkok) dan Kali

  • Setengah iblis

Monster setengah iblis atau DemiDevil adalah monster yang memiliki kemampuan gaib dan dapat mengubah bentuk tubuhnya.

Contoh: Nekomata dan Malebolgia.

  • Tanaman

Monster yang menyerupai tanaman tetapi dapat bergerak dan mengeluarkan suara-suara tertentu. Monster jenis ini biasanya digambarkan sebagai pencinta damai dan cenderung menghindari pertikaian.

Contoh: Ras Ent pada trilogi Lord of the rings.

  • Hewan

Monster yang menyerupai hewan atau binatang purbakala.

Contoh: Burung phoenix, Nessie di danau loch ness, Kyuubi si rubah ekor sembilan, King Kong dan Godzilla.

  • Alien

Monster ini biasanya diceritakan berasal dari luar angkasa, berbeda alam, dan tidak diketahui orang.

Contoh: tokoh Mike Wazowski dalam film Monster Inc, Alien dan Predator.

  • Mesin

Monster jenis ini adalah monster-monster buatan manusia yang kebanyakan bagian tubuhnya terbuat dari metal dengan intelegensi buatan. Monster jenis ini mulai muncul pada akhir abad ke-20 ketika ilmu pengetahuan mulai berkembang dengan pesat.

Contoh: Metal Gear pada game Playstation Metal Gear Solid dan Android.

1 komentar:

  1. Info Freechip dengan Agen Piala Dunia 2018 Amur oblast Situs www.pokerrusia.top Melalui BPD Sulut Kode Bank 128. 

    BalasHapus